Kepala Tata Usaha MTs Negeri 7 Bantul Pimpin Kegiatan Jumat Bersih
Bantul (MTsN 7 Bantul) – Menjaga kebersihan dan kenyamanan lingkungan belajar menjadi perhatian serius di MTs Negeri 7 Bantul. Hal ini terlihat dari kegiatan Jumat Bersih yang dilaksanakan pada Jumat (28/02) pukul 08.30 WIB. Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Tata Usaha MTs Negeri 7 Bantul, Merry Kristiana Dessi, dan diikuti oleh seluruh pegawai madrasah.
Kegiatan
Jumat Bersih kali ini difokuskan pada penataan dan pembersihan
lingkungan madrasah, baik di area gedung
timur maupun gedung barat. Tak hanya menyapu dan merapikan
ruangan, pegawai juga melakukan pembersihan kolam
ikan, penataan tanaman,
serta memastikan seluruh area madrasah terlihat asri
dan nyaman.
Dalam keterangannya, Merry Kristiana Dessi menyampaikan bahwa
kegiatan Jumat Bersih ini menjadi bentuk kepedulian seluruh pegawai terhadap kebersihan dan kenyamanan lingkungan madrasah.
"Pagi
ini saya bersama teman-teman pegawai melakukan perawatan dan pembersihan
lingkungan madrasah. Hal ini kami lakukan agar lingkungan madrasah selalu
nampak rapi, bersih, dan nyaman bagi siswa, guru, maupun tamu yang datang ke
MTs Negeri 7 Bantul,"
ujarnya.
Kegiatan Jumat Bersih ini diharapkan dapat menjadi kebiasaan positif yang terus dijalankan
untuk mewujudkan lingkungan belajar yang sehat, nyaman,
dan mendukung kegiatan belajar mengajar di MTs Negeri 7 Bantul.(riza)
Tidak ada komentar
Posting Komentar