Literasi Sains, ASPD Terakhir di MTsN 7 Bantul
Bantul (MTs N Bantul) – Hari ini, Rabu (07/05) terakhir pelaksanaan Asesmen Standarisasi Pendidikan Daerah (ASPD) dengan mata pelajaran Literasi Sains (Ilmu Pengetahuan Alam) untuk kelas IX MTsN Bantul. Gelombang pertama saat ini sedang berlangsung di ruang laboratorium komputer MTsN Bantul, karena pelaksanaan ASPD di MTsN Bantul di bagi menjadi tiga tahapan, dikarenakan keterbatasan unit komputer dan ruangan. Reni Astuti, Wakakur yang sekaligus ketua panitia ASPD di MTsN Bantul menginformasikan bahwa pelaksanaan ASPD sampai dengan hari kedua kemarin berjalan dengan lancar. ”Bismillah ASPD hari ketiga ini semoga berjalan lancar tanpa kendala apapun”, harap Reni Astuti.
Untuk pengawas hari ketiga ini
adalah para guru dari SMP N 1 Piyungan, SMP N 2 Piyungan dan SMP Muh. Piyungan.
Seperti biasa, sebelum peserta masuk ruang laboratorium untuk mengikuti ASPD di
wajibkan mengikuti pembiasaan Sholat Dhuha dan doa bersama dilanjutkan sarapan
pagi yang disediakan oleh madrasah.
Kepala di MTsN 7 Bantul, Hidayat, mengharapkan agar ASPD hari yang ketiga ini pelaksanaannya selancar dan sesukses pada pelaksanaaan pertama dan kedua. ’’Alhamdulillah kita sudah masuk hari ketiga atau terakhir pelaksanaaan ASPD semoga dimudahkan, dilancarkan dan mendapatkan keberkahan, lebih dari itu anak-anak kita bisa mengerjakan soal-soal ujian dan mendapatkan hasil yang baik”, harap Hidayat. Ucapan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada seluruh panitia ASPD Tahun Ajaran 2024/2025 dan bapak ibu guru, pegawai yang telah bahu membahu menyukseskan pelaksanaan ASPD di MTsN 7 Bantul, teriring doa semoga Allah membalas kebaikan kita semua.(khan)
Tidak ada komentar
Posting Komentar