Header Ads

ad728
  • Breaking News

    Pelatihan Kader Literasi, MTsN 7 Bantul Kembangkan Bibit Muda Penulis Ulung

    Bantul (MTsN 7 Bantul) -- MTsN 7 Bantul kembali menyelenggarakan kegiatan tahunan Pelatihan Kader Literasi. Pada tahun ini tema yang diangkat adalah Percepatan Literasi Digital di MTsN 7 Bantul dengan nama kegiatan Pelatihan Kader Literasi Digital. Kegiatan ini merupakan salah satu cara MTsN 7 Bantul dalam membibitkan dan meregenerasi siswa dalam kemampuan berliterasi.

    Kamis, (16/09/2021), bertempat di Hall MTsN 7 Bantul, sejumlah 36 siswa perwakilan dari masing-masing kelas mengikuti jalannya pelatihan ini. Pada sambutan acara tersebut Kepala MTsN 7 Bantul, Tutik Husniati, S.Ag., M.S.I. menyampaikan kepada para peserta pelatihan tentang pentingnya literasi saat ini. “Literasi tidak terbatas pada kegiatan membaca dan menulis saja tetapi lebih luas dari pada itu, nah kegiatan literasi yang difokuskan pada pelatihan kali ini adalah penyusunan resensi,” jelas Tutik.

    Pada acara tersebut siswa diminta memilih objek yang diresensi, yakni beragam buku yang diambil dari perpustakaan MTsN 7 Bantul. “Rencananya karya resensi siswa tersebut akan dikumpulkan dan dibukukan sehingga menjadi salah satu karya bersama siswa MTs N 7 Bantul,” papar Meta Rahmaningrum, S.Pd. salah satu guru pendamping pelatihan.

    Sebelum menyusun resensi, peserta pelatihan mendapatkan motivasi dan pelatihan dari salah satu Tim Humas Kantor Wilayah Kementerian Agama DI Yogyakarta, H. Bramma Aji Putra, S.Kom.I. Dalam materinya Bramma memotivasi peserta bahwa keahlian menulis harus dipupuk sejak dini. “Seseorang tidak akan secara instan berhasil dalam menulis. Kadang perlu adanya jatuh bangun dalam proses penulisan sebuah karya. Ketika seseorang memiliki kemampuan yang baik dalam menulis sebuah karya maka reward akan mengikuti,” tambah Bramma.

    Setelah itu Bramma juga memaparkan bagaimana meresensi sebuah karya dengan baik. Setelah materi dari narasumber selesai, seluruh peserta memilih buku yang akan mereka resensi. Buku yang diresensi oleh siswa merupakan buku yang sesuai dengan minat masing-masing. (mrh)

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    ad728

    Post Bottom Ad

    ad728